Thursday, April 12, 2018

Memahami Istilah Page View, CTR, CPC, RPM dalam Adsense

Istilah dalam Google Adsense - Bagi kalian yang baru mengenal adsense pasti sedikit bingung tentang menu yang ada dalam pelaporan pendapatan Google Adsense. Diantaranya Page Views, CTR, RPM dan eCPM, istilah tersebut merupakan informasi dan analisa yang diberikan oleh adsense bagi publisher-nya yang menyangkut data penghasilan yang telah mereka dapatkan.

Arti Page View, CTR, CPC, RPM dalam Adsense

Pengertian Page View, CTR, CPC, RPM dalam Adsense


1. Page Views
Page Views dalam google adsense tidak sama dengan yang ada pada blog dan google analytics, sebab maksud dari page views adsense disini adalah banyaknya iklan yang muncul dalam suatu blog dan terlihat oleh pengunjung. Nilai dari page views sendiri tidak terpengaruh seberapa banyaknya iklan yang diletakkan dalam halaman blog.

2. CTR
CTR (Click Throught Rate) adalah perbandingan antara jumlah klik dan jumlah unit iklan adsense yang bersangkutan tampil dalam bentuk presentase. Sebagai contoh jika iklan tampil sebanyak 1000 kali, kemudian iklan tersebut mendapatkan klik sejumlah 10 kali maka nilai CTR nya dapat kita hitung sebagai berikut (10/1000 x 100%)=1%, jadi jika dalam 1000 kali tampil, iklan mendapatkan klik pengunjung sebanyak 10 kali, berarti nilai CTR untuk iklan tersebut adalah 1%.

3. CPC
CPC merupakan istilah yang paling banyak ditanyakan oleh para publisher adsense yang baru. CPC (Cost per Click) adalah biaya yang ditawarkan oleh para advertiser untuk satu klik iklan, bila nilai CPC yang diberikan semakin besar maka setiap bulan Anda mendapatkan pembayaran dari Adsense.

4. RPM
RPM (Revenue Per Thoushand Impression) adalah hasil pembagian dari perhitungan  jumlah pendapatan publisher dengan jumlah impresi halaman (per 1.000) yang ia dapatkan dari iklan-iklannya. Sebagai contoh, publisher yang menghasilkan $200 dari 50.000 impressi akan memiliki nilai CPM sebesar $4 (nilai tersebut didapat dari perhitungan [jumlah penghasilan /(impressi/1000)]= (200/(50.000/1000)=200/50=4.

5. Click
Click disini memiliki arti sebagai akumulasi jumlah data iklan yang diklik oleh setiap pengunjung. Jumlah klik iklan adsense dapat dilihat per hari, per tujuh hari, per bulan dan bahkan bulan sebelumnya. Dengan begitu publisher dapat membandingkan pendapatan klik perbulan sehingga dapat meningkatkan jumlah klik.

6. Estimated Earning
Estimated Earning adalah perkiraan pendapatan yang dihasilkan. Nilai ini belum dapat dipastikan karena akan terakumulasi setiap bulan-nya, apakah ada kesalah atau tidak.

Agar kalian dapat cepat diterima oleh adsense perbanyak konten blog dan sabar bila belum sepenuhnya diterima. Karena kesabaran adalah kunci sukses untuk mendapatkan akun google adsense. Baca Juga : Kesabaran Kunci Sukses diterima Adsense.

Demikian Arti Page View, CTR, CPC, RPM dalam Adsense semoga dapat memberikan penjelasan serta dapat menambah wawasan kalian yang selama ini masih belum mengerti tentang istilah dalam adsense.

2 Comments

Dulu saya sempat bingung lho, page view di AdSense rendah banget padahal di blog lumayan hehe

pertama saya juga mbak, perbedaanya jauh banget. makasih mbak udah mampir.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon